Bagaimana Mulai Bermain Dengan Deno
Dalam tulisan sebelumnya telah diulas mengenai dirilisnya versi major pertama Deno, oleh Ryan Dahl. Jika pembaca merasa penasaran bagaimana menginstal dan mencicipi bagaimana Deno pada mesin komputer lokal, tulisan ini akan mengulas tentang hal tersebut.
Untuk menginstal Deno, ada beberapa cara yang dapat digunakan, Bagi pengguna Microsoft Windows salah satu caranya adalah dengan menggunakan Chocolatey. Jika Chocolatey belum diinstal pada komputer, ketik perintah berikut pada Windows Power Shell untuk menginstalnya
Set-ExecutionPolicy Bypass -Scope Process -Force; [System.Net.ServicePointManager]::SecurityProtocol = [System.Net.ServicePointManager]::SecurityProtocol -bor 3072; iex ((New-Object System.Net.WebClient).DownloadString('https://chocolatey.org/install.ps1'))
Setelah Chocolatey berhasil terinstal, kini jalankan script berikut pada command prompt dengan privilege Administrator
choco install deno
Pastikan komputer terhubung dengan jaringan internet, tunggu beberap saat hingga proses instalasi selesei
Setelah proses instalasi selesei, ketik pada command prompt deno -V untuk memverifikasi sekaligus melihat versi Deno yang telah diinstal.
- Hello World
Ketika perintah berikut pada command prompt untuk menjalankan program Deno sederhana yang tersedia di repository Deno
deno run https://deno.land/std/examples/welcome.ts
Perintah tersebut akan mengunduh program welcome.ts
yang berada di alamat url https://deno.land/std/examples/welcome.ts
lalu menjalankannya di local menggunakan perintah deno run
Perhatikan, jika tautan https://deno.land/std/examples/welcome.ts
dibuka pada browser, akan terlihat program sebagai berikut
This file contains bidirectional Unicode text that may be interpreted or compiled differently than what appears below. To review, open the file in an editor that reveals hidden Unicode characters.
Learn more about bidirectional Unicode characters
console.log("Welcome to Deno 🦕"); |
Pembaca dapat membuat sendiri program menggunakan text editor seperti VSCode misalnya, lalu menjalankannya dengan sintaks yang sama
Seperti halnya nodejs, Deno juga memiliki interpreter yang dapat digunakan mempelajari perintah – perintah deno langkah per langkah